Kamis, 21 Maret 2019

Pelaihari 21/03/2019  Humas Polres Tanah laut

Polres Tanah Laut menerima kunjungan dari TIM Puslitbang Mabes Polri dalam rangka melaksanakan kegiatan penelitian tentang "TINGKAT KEPERCAYAAN MASYARAKAT TERHADAP KINERJA POLRI T.A. 2019".

Kegiatan penelitian ini dipimpin oleh Kombes Pol Drs Burdin Hambali dan anggota tim Drs. Ary Wahyono MSi;  AKBP Drs Sunaryanto dan Linda Ningsih SE dan disambut langsung oleh Kabag Ren Kompol Syaiful Bahri, SH dan para Kasat Fung Polres Tanaha Laut.

Dalam Kunjunganya melaksanakan diskusi tentang terobosan Kreatif dari Polres Tanah Laut yang sudah dilaksanakan dan permasalahan yang menjadi kendala dalam pelaksanaan tugas dilapangan, selain itu juga Tim memberikan Quisioner kepada Pemohon SKCK dan SIM serta memantau langsung kegiatan Rikmin Casis Bintara Polri yang sedang dilaksanakan oleh Bag Sumda Polres Tanah Laut.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja  kepolisian pada lima fungsi layanan yaitu fungsi Lantas, fungsi Reskrim, fungsi Intelkam, fungsi Sabhara dan fungsi Binmas. 

Dalam penelitian ini ada lima indikator layanan  yg akan dilihat yaitu : Bukti langsung (tangibles), Keandalan (reliability), Daya tanggap (responsiveness), Jaminan (asurance) dan Kesesuaian (conformance). Hasil penelitian ini  diharapkan memberi kan gambaran tingkat kepercayaan masyarakat terhadap kinerja layanan kepolisian diwilayah hukum Polres Tanah Laut dan jajaran.

Dengan diadakannya penelitian ini diharapkan dapat menjadi tolak ukur kinerja polri dilapangan khususnya Personel Polres Tanah Laut yang telah mendapat predikat WBK (Wilayah Bebas Korupsi) untuk membangun kepercayaan masyarakat menuju WBBM (Wilayah Birokrasi Bersih Melayani).

0 comments:

Statistik Pembaca