Tanah Laut, Sabtu (16/11/2024) – Dalam upaya menciptakan suasana damai menjelang Pilkada, Kapolres Tanah Laut AKBP Muhammad Junaeddy Johnny, S.I.K., M.H., bersama para Pejabat Utama Polres Tanah Laut dan Komunitas Trail Tanah Laut melaksanakan kegiatan bakti sosial bertajuk Cooling System. Kegiatan ini digelar di Desa Batalang dan Desa Swarangan, wilayah Polsek Jorong.
Bakti sosial ini melibatkan berbagai elemen masyarakat dan bertujuan untuk mempererat hubungan antara pihak kepolisian dan warga, sekaligus menyampaikan pesan-pesan kedamaian dalam menyongsong Pilkada di Bumi Tuntung Pandang.
Kegiatan meliputi pembagian bantuan kepada warga yang membutuhkan, gotong royong membersihkan lingkungan, serta dialog bersama masyarakat setempat.
Kapolres Tanah Laut AKBP Muhammad Junaeddy Johnny menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya preventif untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif.
“Kami ingin memastikan Pilkada di Tanah Laut berlangsung damai, aman, dan sejuk. Kehadiran kami bersama Komunitas Trail juga menunjukkan pentingnya sinergi antara semua pihak untuk mewujudkan hal tersebut,” ujarnya.
Warga setempat menyambut baik kegiatan ini. “Kami merasa diperhatikan dan bersyukur atas bantuan yang diberikan. Semoga Pilkada nanti benar-benar berjalan damai,” ungkap salah satu warga Desa Swarangan.
Kegiatan Cooling System ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi komunitas lain untuk ikut serta menjaga persatuan dan kedamaian, khususnya di masa-masa krusial menjelang Pilkada.