Sabtu, 28 September 2024

Tanah Lau, – Dalam upaya menjaga kestabilan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024, personil Polsek Kurau melaksanakan patroli rutin di wilayahnya. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan suasana aman dan kondusif selama masa kampanye.
Kapolsek Kurau, Iptu Bambang, menyatakan bahwa patroli ini merupakan bagian dari strategi preventif untuk mencegah potensi kerawanan dan konflik yang mungkin timbul selama kampanye. "Kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan memastikan jalannya pilkada berlangsung damai," ujarnya.

Dalam patroli ini, personil Polsek juga melakukan dialog dengan masyarakat dan calon pemilih, memberikan sosialisasi tentang pentingnya menjaga keamanan serta menolak segala bentuk provokasi yang dapat mengganggu proses demokrasi.
Kegiatan ini mendapatkan respon positif dari masyarakat, yang mengapresiasi kehadiran polisi di tengah-tengah mereka. Diharapkan dengan langkah proaktif ini, pelaksanaan pilkada di Tanah Lau dapat berjalan lancar dan aman.

Polsek Kurau akan terus intensif melakukan patroli dan koordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan situasi tetap kondusif hingga hari pemungutan suara.

Statistik Pembaca