Senin, 19 Februari 2024

 

TANAH LAUT - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tanah Laut, AKBP Muhammad Junaeddy Johnny, S.I.K., M.H., bersama dengan jajaran Polres Tanah Laut, hari ini mengikuti Forum Belajar Bersama yang menarik tentang nilai-nilai kepahlawanan yang dihadirkan secara daring, dengan narasumber khusus, Erwin Kusuma, seorang sejarawan Polri, untuk membahas tentang Komjen Pol (Pur) M. Jasin.

Forum belajar tersebut berlangsung secara daring dari Joglo Wicaksana Laghawa, yang merupakan ruang pertemuan virtual di Mapolres Tanah Laut. Kegiatan ini menjadi kesempatan berharga bagi anggota kepolisian untuk memahami dan mengapresiasi nilai-nilai kepahlawanan yang ditunjukkan oleh Komjen Pol (Pur) M. Jasin dalam konteks sejarah Polri.

Turut hadir dalam kegiatan ini adalah Wakapolres Tanah Laut, Kompol Andri Hutagalung, S.Ab.,M.A.P., para Pejabat Utama Polres Tanah Laut, serta para Kapolsek jajaran Polres Tanah Laut.

Komjen Pol (Pur) M. Jasin dikenal sebagai salah satu tokoh yang memiliki kontribusi besar dalam sejarah kepolisian Indonesia. Diskusi ini tidak hanya membahas peran beliau dalam konteks sejarah, tetapi juga nilai-nilai kepemimpinan dan dedikasi yang dapat diambil sebagai inspirasi bagi para anggota kepolisian dalam menjalankan tugas-tugas mereka.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momen refleksi dan pembelajaran yang berharga bagi seluruh jajaran kepolisian Tanah Laut, serta meningkatkan semangat dan dedikasi mereka dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian dengan baik dan berintegritas.


Personel Polres Tanah Laut dan TNI terus bersinergi dengan melakukan penjagaan bersama dalam rangka menjaga keamanan dan kedamaian selama proses Pemilihan Umum di Wilayah Kabupaten Tanah Laut.

Pengamanan ini dilakukan semata mata untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah potensi gangguan keamanan selama pemilu berlangsung.

Kapolres Kapolres Tanah Laut, AKBP Muhammad Junaeddy Johnny, S.I.K., M.H.,  , melalui Kasi Humas Iptu Hari Setiawan, A.Md mengatakan, bahwa sinergitas TNI-Polri sangat penting dalam menciptakan keamanan selama pelaksanaan proses pemilu.

“Polres Tanah Laut bersama Kodim 1009/Tanah Laut dan Pemerintah Kabupaten berkomitmen untuk bersama-sama menjaga situasi yang kondusif selama berlangsungnya Pemilu 2024”, Kata Kasi Humas.

Dia menambahkan bahwa pengamanan yang dilakukan TNI – Polri di tingkat PPK dilaksanakan selama 24 jam.

“Pasca pemungutan suara ini, kami juga mengajak masyarakat Kabupaten Tanah Laut untuk bersama sama menjaga kamtibmas, agar tahapan pemilu 2024 berjalan aman, tertib dan kondusif” pungkasnya.

 

TANAH LAUT, Apel pagi jam pimpinan Polres Tanah Laut, dengan kehadiran seluruh jajaran kepolisian yang dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tanah Laut, AKBP Muhammad Junaeddy Johnny, S.I.K., M.H., bertempat di lapangan apel Mapolres Tanah Laut, Senin (19/2).

Dalam arahannya, Kapolres Tanah Laut, AKBP Muhammad Junaeddy Johnny, S.I.K., M.H.,  mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota atas pelaksanaan tugas pengamanan yang sangat baik selama proses pemilu 2024 berlangsung.

"Kita telah melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi dan profesionalisme selama masa pemilihan. Terima kasih kepada seluruh anggota yang telah bekerja keras," ujarnya.

Selanjutnya, Kapolres menegaskan pentingnya memonitor situasi pasca-pungutan suara yang masih berada dalam ambang aman.

"Kita harus tetap waspada dan siaga. Apabila ada peningkatan aktivitas yang mencurigakan, segera laporkan ke pimpinan untuk tindakan lebih lanjut," katanya.

Apel pagi ini juga dihadiri oleh Wakapolres Kompol Andri Hutagalung, S.Ab.,M.A.P., para pejabat utama Polres Tanah Laut, para Kapolsek jajaran Polres Tanah Laut, serta seluruh perwira, bintara, dan ASN Polres Tanah Laut.

Semangat dan komitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terpancar dari seluruh peserta apel pagi ini, menunjukkan kesatuan dan kekompakan dalam menjalankan tugas pokok kepolisian.

Statistik Pembaca