Senin, 20 Juni 2022

Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke – 76 yang dipimpin oleh Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Tanah Laut Ny. Nadiya Rofikoh melaksanakan Anjangsana, Senin (20/6).

Kegiatan Anjangsana hari ini dilaksanakan di kediaman Purnawirawan Polri Bapak Syarifudin dan Bapak Saimin di jalan Muhajirin kelurahan Angsau Kecamatan Pelaihari Kabupaten Tanah Laut.

Kapolres Tanah Laut Akbp Rofikoh Yunianto, S.I.K mengungkapkan “kemeriahan hari Bhayangkara Ke-76 selain untuk kami personil Polri yang masih berdinas aktif juga kami ingin agar purnawirawan Polri yang telah mengabdikan dirinya kepada Polri turut merasakan kemeriahannya”.

Tampak hadir pula Wakapolres Tanah Laut Kompol Irwan Kurniadi, S.I.K dan Wakil Ketua Bhayangkari Cabang Tanah Laut Ny. Zilka Irwan dalam kegiatan anjangsana ini.

“Jangan lihat dari isi bingkisan yang kami berikan tapi ini lah wujud kepedulian kami kepada purnawirawan polri yang telah mengabdi dipolres Tanah Laut hingga masa Pensiun beliau” Imbuh Kapolres.

“selain anjangsana polres Tanah Laut juga menyalurkan bansos sebanyak 250 bingkisan berisikan sembako kepada masyarakat kurang mampu di wilayah Kab. Tanah laut” Tutup Kapolres. 


Memeriahkan Peringatan Hari Bhayangkara Ke-76 Polres Tanah Laut menggelar kegiatan Bakti Sosial Religi di tempat Ibadah dan Bansos kepada masyarakat serta purnawirawan Polri, Senin (20/6).

Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Tanah Laut Ny. Nadiya Rofikoh bersama Ketua FKUB Tanah Laut Drs. H. Al Makmun, Tokoh Agama serta seluruh Pejabat Utama Polres Tanah Laut dan Pengurus Cabang Bhayangkari Tanah Laut melakuan Pelepasan Baksos dan Bansos Secara Serentak Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke – 76 yang dipantau langsung oleh Kapolri secara daring via Zoom metting, bertempat di Halaman Mapolres Tanah Laut.

Kapolres Tanah Laut Akbp Rofikoh Yunianto, S.I.K mengatakan "kegiatan ini dilaksanakan untuk memeriahkan peringatan Hari Bhayangkara Ke-76 serta yang dilaksanakan serentak di seluruh Polda dan Polres dan dipantau langsung Bapak Kapolri".

Dalam kegiatan ini personil Polres Tanah Laut dibagi beberapa regu untuk melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dibeberapa tempat Ibadah seperti Masjid dan Gereja yang berada di wilayah Hukum Polres Tanah Laut.

"hari ini total kita melaksanakan Baksos di beberapa tempat ibadah yang berada di wilayah Tanah Laut dan Bansos Sembako kepada Masyarakat kurang mampu serta pembagian Masker" imbuh Kapolres.

Kegiatan Baksos yang dilaksanakan polres tanah laut menargetkan 5 Masjid dan 1 gereja, sedangkan untuk Bansos berupa Sembako diberikan kepada 250 Orang warga masyarakat kurang mampu yang tersebar di seluruh Kab. Tanah Laut serta 5.000 lembar masker berhasil dibagikan kepada warga masyarakat.

“kegiatan ini selain dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76 serta dalam rangka upaya Polri untuk mendukung pemulihan Ekonomi Nasional” Tututp Kapolres.

Mengisi Rangkaian kegiatan memperingati Hari Bhayangkara Ke-76 Polres Tanah Laut menggelar kegiatan Bakti Sosial Religi dengan membersihkan tempat ibadah, Senin (20/6).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Masjid Thariqatul Jannah yang berada di Desa Lok Serapang, dipimpin langsung oleh Kabag Ren Polres Tanah laut Kompol Syaiful Bahri, S.E selaku Ketua Panitia Koordinator kegiatan Baksos Religi didampingi Kasat Reskrim Akp Hasanuddin, SH dan Personil Polres Tanah laut yang ditunjuk mengikuti kegiatan baksos religi ini.

Dalam kegiatan Baksos Religi ini kegiatan diisi kerja bakti membersihkan bagian halaman masjid dan bagian dalam masjid dibantu pengurus masjid dan warga sekitar masjid selain itu juga dilakukan pengecatan dinding luar masjid Thariqtul Jannah.

Kapolres Tanah Laut Akbp Rofikoh Yunianto, S.I.K secara terpisah menyatakan "kegiatan ini dilaksanakan untuk memeriahkan peringatan Hari Bhayangkara Ke-76 serta merupakan program Kapolri yang dilaksanakan serentak oleh Polda dan Polres seluruh Indonesia".

"Selain anggota melaksanakan kerja bakti membersihkan Masjid juga menyerahkan Bantuan Sosial yang diberikan kepada Pengurus Masjid serta Warga tidak mampu disekitar lokasi masjid" imbuh Kapolres.

Sebelum menuju Lokasi kegiatan Rombongan personil Polres Tanah laut yang telah ditunjuk dilepas serentak oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, M.Si. secara langsung dari Mabes Polri melalui Daring. 

Memeriahkan Peringatan Hari Bhayangkara Ke-76 Polres Tanah Laut menggelar kegiatan Bakti Sosial Religi dengan membersihkan serta memberikan bantuan sosial di Gereja Santa Theresia, Senin (20/6).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gereja Santa Theresia yang berlokasi di Jalan A. Yani Parit baru Kel. Angsau yang dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Iptu Winarto, S.Sos didampingi Kanit Pam Obvit Iptu Herwan Purwanto dan Kasubbag Renprogar Akp Nursamdinah dan personil yang ditunjuk mengikuti kegiatan tersebut.

Kapolres Tanah Laut Akbp Rofikoh Yunianto, S.I.K secara terpisah menyatakan "kegiatan ini dilaksanakan untuk memeriahkan peringatan Hari Bhayangkara Ke-76 yang dilaksanakan serentak di seluruh Polda dan Polres".

Dalam kegiatan Baksos Religi di gereja Santa Theresia ini kegiatan diisi kerja bakti membersihkan bagian halaman Gereja seperti Rumput-rumput, dahan pohon yang tidak teratur serta area sekitar gereja. 

"Selain anggota melaksanakan kerja bakti membersihkan Gereja juga menyerahkan Bantuan Sosial berupa bingkisan dan alat-alat kebersihan seperti Sapu Lidi dan alat pengepel Lantai yang diberikan kepada Pengurus Gereja" imbuh Kapolres.

Sebelum menuju Lokasi kegiatan Rombongan personil Polres Tanah laut yang telah ditunjuk dilepas serentak oleh Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, M.Si. secara langsung dari Mabes Polri melalui Daring. 

Statistik Pembaca