Selasa, 07 Juli 2020

Patroli Malam rutin dilaksanakan oleh Anggota Polsek Kintap Polres Tanah Laut Polda Kalimantan Selatan guna menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat serta memastikan lokasi-lokasi Objek Vital yang ada di Wilkum Polsek Kintap selalu terjaga keamanannya sehingga masyarakat khususnya yang beraktifitas pada malam hari merasa aman dan nyaman.(06/7/2020)

Patroli rutin di obyek vital di Wilayah Hukum Polsek Kintap dilaksanakan pada malam hari antara lain di ATM Bank BRI unit Kintap Tidak lupa petugas Patroli Polsek Kintap memberikan himbauan kamtibmas kepada security di obyek-obyek vital tersebut agar selalu menjaga keamanan lingkungan sekitar serta waspada terhadap kejadian tindak pidana serta segera melaporkan kepada Polsek Kintap apabila melihat atau menemukan adanya sesuatu yang mencurigakan disekitar tempat kerja untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Kapolsek Kintap Iptu Endris Ary Dinindra, Sik menyampaikan pihaknya selalu melakukan patroli rutin malam hari terutama di lokasi objek vital yang ada di Wilkum Polsek Kintap guna memastikan obyek-obyek tersebut serta warga yang bertransaksi di ATM malam hari dalam keadaan aman dan nyaman.

0 comments:

Statistik Pembaca