Jumat, 06 November 2020

 Pererat Silaturahmi, Kapolsek Kintap Iptu Agus Adi Apriyoga, S.I.K, M.H melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait, salah satunya adalah perusahaan PT. Arutmin Indonesia (6/11/2020).


Kapolsek Kintap didampingi Kanit Intelkam dan beberapa anggota melakukan silahturahmi serta koordinasi dengan berbagai pihak untuk menjaga situasi wilayah hukum Polsek Kintap tetap aman dan kondusif. 


Dinamika Kamtibmas menjelang Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel tahun 2020 harus selalu didukung oleh semua pihak, baik para tokoh maupun perusahaan agar sama-sama bersinergi dalam menjaga suasana aman dan nyaman di wilayah kecamatan Kintap.


"Masukan saran sangat kami perlukan agar Polri kedepannya semakin bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat", tandas Kapolsek Kintap.


Kapolda Kalsel Irjen Pol. DR. Nico Afinta, S.I.K, S.H,  M.H, berpesan kepada Jajaran Polda Kalimantan Selatan, untuk menjaga silaturahmi dengan semua pihak, tujuan dari kegiatan Silaturahmi adalah untuk lebih mempererat hubungan Polri dengan semua pihak dalam menjaga suasana aman dan nyaman di wilayah Kalimantan Selatan. 



PT. Arutmin Indonesia site Kintap yang diwakili sdr. Ahyar Syahbana mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Kintap beserta Anggota Polsek Kintap yang sudah menyempatkan waktunya untuk berkunjung dan juga berharap hubungan silahturahmi ini dapat terus terjalin dengan baik sehingga kita dapat saling berbagi informasi. “Kita siap membantu Aparat Keamanan dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman dalam menghadapi Pilkada Tahun 2020".



Polsek Kintap

Polres Tanah Laut

Polda Kalimantan Selatan



0 comments:

Statistik Pembaca