Jumat, 16 Juli 2021

 

Personel Polsek Takisung Polres Tanah Laut Polda Kalsel Bripka M. Basri menyambangi Pedagang sayur dan pedagang Ikan di Desa gunung Makmur. Jumat (16/07/2021)

Bripka M. Basri saat melaksanakan patrol menjelaskan bahwa pada saat ini banyak sekali berita berita bohong (Hoax) yang beredar dimedia sosial dan tidak jelas sumber beritanya, apalagi saat saat ini di masa pandemic covid19 terdapat berita yang tidak benar adanya sehingga dapat membuat kehawatiran bagi warga masyarakat, sebagai warga yang bijak harus mampu untuk berpikir dengan jernih serta tidak mudah terpancing dengan adanya isu isu atau berita bohong yang sengaja disebarkan oleh oknum oknum yang tidak bertanggung jawab dengan tujuan untuk memecah belah persatuan dan kesatuan serta demi kepentingan kelompoknya.

“Kami dari Kepolisian menghimbau kepada seluruh warga yang ada di wilayah Kecamatan Takisung , untuk tidak ikut dalam menyebarkan suatu berita yang ada dimedia sosial yang tidak jelas sumbernya serta yang dapat menimbulkan keresahan didalam masyarakat,” terangnya.

Untuk warga masyarakat yang melihat adanya suatu gangguan kamtibmas hendaknya segera menghubungi atau melapor ke Polsek terdekat agar dapat segera untuk diantisipasi sejak dini sehingga tidak menimbulkan terjadinya keresahan didalam masyarakat,” pesan Bripka M. Basri
Ditempat lain, Kapolsek Takisung Polres Tala Polda Kalsel Iptu Danang Eko P, S. Sos, juga sebagai upaya Polri dalam penguatan Harkamtibmas (Pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat) serta untuk mencegah warga agar tidak mudah terpacing dan terpengaruh dengan adanya berita yang tidak benar (Hoax) serta mengingatkan warga untuk tetap mematuhi Protokol Kesehatan. Ucap Kapolsek Takisung

Ikhlas Melayni Tulus Melindungi

0 comments:

Statistik Pembaca