Jumat, 14 Maret 2025



Tanah Laut – Dalam upaya memastikan kestabilan harga dan ketersediaan bahan pokok di wilayah Kabupaten Tanah Laut, Unit II Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Satreskrim Polres Tanah Laut yang dipimpin oleh Kanit II Tipidter Satreskrim Polres Tanah Laut, Ipda M. Fahmi Sanusi, S.Tr.K., M.H., melakukan pengecekan harga serta stok bahan pokok di Pasar Tapandang Berseri, Kabupaten Tanah Laut, pada Jumat (14/3).

Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa harga bahan pokok yang dijual oleh para pedagang sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dan tetap terjangkau bagi masyarakat. 

Selain itu, pengecekan juga dilakukan untuk mengantisipasi adanya spekulasi harga dan kelangkaan bahan pokok yang dapat berimbas pada kestabilan ekonomi daerah.

Dalam pengecekan tersebut, petugas mendatangi beberapa pedagang serta distributor bahan pokok guna memperoleh informasi langsung terkait harga jual, pasokan barang, serta potensi kenaikan harga di pasar. Dari hasil pemantauan, harga bahan pokok masih dalam batas wajar dan tidak ditemukan lonjakan harga yang signifikan.

“Kami akan terus melakukan pemantauan harga dan stok bahan pokok untuk memastikan masyarakat dapat membeli kebutuhan pokok dengan harga yang wajar dan terjangkau. Jika ditemukan indikasi pelanggaran atau penimbunan barang, kami akan mengambil langkah tegas sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujar Ipda M. Fahmi Sanusi, S.Tr.K., M.H.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kestabilan harga dan ketersediaan bahan pokok di Kabupaten Tanah Laut tetap terjaga, sehingga masyarakat tidak mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Polres Tanah Laut akan terus bersinergi dengan instansi terkait guna memastikan distribusi dan perdagangan bahan pokok berjalan dengan lancar sesuai regulasi yang ada.

0 comments:

Statistik Pembaca

4,935,995