Selasa, 23 Januari 2024

 


TANAH LAUT, Wakapolsek Kurau, Ipda Murdoyo, turut serta dalam upaya kemanusiaan dengan menyerahkan bantuan sembako kepada warga masyarakat yang rumahnya rusak akibat angin puting beliung di wilayah hukum Polsek Kurau, Polres Tanah Laut. Kegiatan berlangsung pada hari Senin, tanggal 22 Januari 2024, pukul 12.00 WITA hingga selesai.

Lokasi kegiatan penyerahan bantuan sembako berlangsung di rumah Bapak Zainudin, seorang warga Desa Bawah Layung, Rt.05, Kecamatan Kurau, Kabupaten Tanah Laut, Provinsi Kalimantan Selatan. Zainudin merupakan salah satu korban yang rumahnya mengalami kerusakan sekitar 90% akibat terkena angin puting beliung saat hujan deras pada hari Sabtu, tanggal 20 Januari 2024, sekitar pukul 03.00 WITA.

Dalam kegiatan ini, Wakapolsek Kurau menyampaikan rasa prihatin dan solidaritas terhadap korban bencana alam yang menimpa warga tersebut. "Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban saudara kita yang tengah menghadapi kesulitan akibat musibah ini," ucap Ipda Murdoyo.

Bantuan yang diserahkan berupa paket sembako, diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari keluarga yang terdampak. Wakapolsek Kurau berharap agar bantuan ini dapat menjadi bentuk dukungan moral dan kemanusiaan dari aparat kepolisian kepada masyarakat yang sedang membutuhkan.

Sdr. Zainudin, penerima bantuan, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kepedulian dan bantuan yang diberikan. "Kami sangat bersyukur atas perhatian dari Polsek Kurau. Semoga kebaikan ini menjadi berkah bagi semua yang terlibat dalam membantu kami," ujarnya.

Kegiatan serupa diharapkan dapat memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjalin hubungan yang harmonis, terutama dalam mengatasi dampak bencana alam dan memberikan dukungan kepada korban-korban yang membutuhkan.

0 comments:

Statistik Pembaca