Selasa, 13 Juli 2021


 TNI Polri tak henti hentinya mengatasi pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia. Tindakan persuasif melalui himbauan dan mensosialisasikan protokol kesehatan terus digencarkan untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19.

Selaras dengan Jajaran Polsek Takisung, Polres tanah laut polda kalsel terus melaksanakan patroli imbauan protokol kesehatan. Kali ini bersama personel TNI imbau masyarakat terkait protokol kesehatan 5M (mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak, Menjauhi Kerumunan, Dan Mengurangi Mobilitas) kepada warga Tumbang Hiran, Selasa (13/7/2021) siang.

Kapolsek Takisung Polres Tanah Laut Polda Kalsel Iptu Danang Eko, P, S.Sos mengatakan dalam kunjungan ini personel TNI-Polri mengimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan di areal pemukiman warga, Kecamatan Takisung.

“TNI Polri berperan penting dalam menanggulangi pandemi Covid-19 harus terus mendisiplinkan masyarakat demi memotong mata rantai penyebaran covid-19,” tegasnya.

Kapolsek juga berharap, masyarakat bisa semakin sadar akan pentingnya protokol kesehatan

Ikhlas Melayani Tulus Melindungi

0 comments:

Statistik Pembaca