Polres Tanah Laut melaksanakan Apel Siaga Personil dan Patroli SAR dalam rangka kesiapsiagaan menghadapi potensi banjir di wilayah hukum Polsek Kurau. Kegiatan ini berlangsung di halaman Mapolsek Kurau pada Senin (27/1) dan dipimpin langsung oleh Perwira Pengendali Ipda YT. Nainggolan.
Apel siaga ini diikuti oleh seluruh Personil SAR Siaga Banjir Polres Tanah Laut, dengan tujuan meningkatkan kesiapan seluruh pihak dalam menghadapi kemungkinan terjadinya banjir akibat curah hujan yang tinggi di wilayah Tanah Laut.
Dalam arahannya, Ipda YT. Nainggolan menekankan pentingnya kolaborasi antarinstansi dan kesiapan operasional, baik dari segi personel maupun sarana prasarana.
“Hari ini kita berkumpul untuk memastikan kesiapan semua pihak dalam memberikan respons cepat jika terjadi banjir. Patroli SAR juga akan dilaksanakan untuk memantau kondisi wilayah rawan banjir dan memastikan keselamatan masyarakat,” ujar Ipda Nainggolan.
Patroli dilakukan untuk memetakan kondisi terkini dan memberikan edukasi kepada warga terkait langkah antisipasi.
“Kami mengimbau warga untuk tetap waspada dan memantau informasi resmi dari pihak kepolisian dan BPBD,” tambahnya.
Dengan dilaksanakannya Apel Siaga dan Patroli SAR ini, Polres Tanah Laut berharap dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat serta memastikan langkah penanganan banjir berjalan secara efektif dan terkoordinasi.
0 comments:
Posting Komentar