Rabu, 10 Juni 2020

Kegiatan Penanaman Perdana Jagung oleh 3 (tiga) pilar Polsek Pelaihari, dalam rangka mendukung ketahanan pangan masyarakat dalam situasi pandemi covid-19, bertempat di Lahan Pertanian RT 01 Desa Sungai Bakar Kecamatan Bajuin Kab. Tanah Laut, Selasa 9/6/2020.

Penanaman jagung dilaksanakan pada Lahan milik Bapak Gazali Rahman warga RT 01 Desa Sungai Bakar Kecamatan Bajuin Kab. Tanah Laut.

Acara tersebut digagas dan laksanakan oleh 3 (tiga pilar) Kecamatan Bajuin yaitu Camat Bajuin Kab. Tala Nahrin Fauzi.,S.Sos, Danramil Pelaihari : Kapten Kav. Wahyu Okto Subekti, dan Kapolsek Pelaihari Ipda May Pelly.,S.H.,M.H.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Sungai Bakar Kecamatan Bajuin M. Raya, Komandan Pos Ramil Bajuin Pelda. Suyadi, Bhabinkamtibmas Ds. Sungai bakar Aipda Agus Trianto, Babinsa Desa Sungai Bakar Sertu Tri Budi, Para perangkat kecamatan Bajuin, Para perangkat Desa Sungai bakar, personil Polsek Pelaihari Dan para Relawan Pos Covid 19 Desa Sungai Bakar.

Kapolsek Pelaihari Ipda May Pelly.,S.H.,M.H. Mengatakan Adapun maksud dilangsungkan acara penanaman perdana ini adalah sebagai wujud perhatian dari 3 (tiga) Pilar TNI, POLRI dan pemerintah Daerah kepada masyarakat desa untuk mendukung ketahanan pangan masyarakat dalam situasi Pandemi Covid 19.

“Sehingga Desa Sungai Bakar mampu untuk mandiri guna menunjang berdirinya Kampung Tangguh dalam menangani dan menghadapi covid-19”, Ucap Kapolsek.

0 comments:

Statistik Pembaca