Minggu, 16 Juni 2024

Tanah Laut – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78 Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Winarto S.H., M.H. beserta Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Lynda Winarto menghadiri kegiatan Bakti Sosial Bhayangkara Adventure Offroad 4x4 di Polres Tanah Laut, Sabtu (15/6).

Hadir pula Wakapolda Kalimantan Selatan, Kabinda Kalimantan Selatan, Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, Danlanal Banjarmasin, Pj. Bupati Tanah Laut, Ketua IOF Pengda Kalimantan Selatan, Para Pejabat Utama Polda Kalsel, Forkopimda Kabupaten Tanah Laut, Para Pejabat Utama Polres Tanah Laut, serta peserta Bhayangkara Adventure Offroad 4x4.

Dalam sambutannya, Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Winarto S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan offroad ini adalah salah satu cara untuk merayakan Hari Bhayangkara dengan mengisi kegiatan positif. 

"Aktivitas offroad ini tidak hanya mencerminkan semangat petualang, tapi juga semangat pantang menyerah dalam menyelesaikan rute dan rintangan," ujarnya.

Ia juga mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini dan berharap dapat menjadi sarana untuk mempererat sinergitas dan komunikasi seluruh peserta. "Nilai plus lainnya kita dapat menikmati indahnya alam di rute yang akan kita lewati," tambahnya.

Sebelum memulai kegiatan, Kapolda mengingatkan seluruh peserta untuk mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan saat berkendara, agar kegiatan yang penuh suka cita ini tidak berujung pada hal-hal yang tidak diinginkan. 

"Semangat persaingan yang sehat dan semangat persaudaraan yang tumbuh dalam kegiatan ini adalah cerminan dari kebersamaan yang harus kita jaga," tuturnya.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan penyerahan secara simbolis Bantuan Sosial Presisi oleh Kapolda Kalimantan Selatan yang diberikan kepada para Marbot, tukang gali kubur serta tukang sapu.

Kegiatan Bhayangkara Adventure Offroad 4x4 ini tidak hanya membawa semangat sportifitas dan persahabatan, tetapi juga diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan dan meningkatkan semangat patriotisme di antara seluruh peserta.

0 comments:

Statistik Pembaca